Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Suara Jangkrik Pengusir Tikus?? Mitos atau Fakta??

Suara Jangkrik Pengusir Tikus?? Mitos atau fakta – Anda memiliki rumah yang menjadi tempat wara wiri tikus? Pasti jengkel kan?  Tikus memang hewan pengerat yang mengganggu dan sering membuat pemilik rumah yang ditempatinya jengkel. Bukan hanya baunya yang tidak enak, sering kali tikus juga membawa bibit penyakit yang akan ditularkan pada pemilik rumah. Oleh karena itu, pemilik rumah yang bertikus pun berusaha mencegah agar tikus tidak betah di rumah dan senantiasa membasmi tikus bila sudah ada di dalam rumah.

suara jangkrik pengusir tikus
Cara praktis untuk mengusir tikus dari rumah memang bermacam-macam, ada yang menutup semua celah dan lubang di dalam rumah yang dijadikan sebagai tempat masuknya tikus. Ada pula yang menggunakan jebakan serta racun tikus paling ampuh untuk membunuh tikus. Ada yang memelihara kucing sebagai hewan pemangsa tikus (kadang kucingnya malah takut, karena tikusnya lebih galak dari kucing itu sendiri). Namun masih saja ada yang berkata bahwa ketiga cara tersebut ribet dan makan banyak waktu.

Lalu ada juga yang mengatakan bahwa suara jangkrik dapat mengusir tikus dari dalam rumah. Nah, untuk yang satu ini, benarkah suara jangkrik dapat mengusir tikus? Ataukah Cuma mitos saja?

Untuk menjawab pertanyaan tsb, kami akan mengulas cara alternative mengusir tikus dari dalam rumah anda menggunakan suara jangkrik pengusir tikus atau suara lainnya.

Mengusir tikus dengan menggunakan suara jangkrik pengusir tikus

Memang banyak yang berkata bahwa suara jangkrik Pengusir Tikus sangat efektif untuk mengusir tikus. Anda akan percaya kalau sudah mencoba dan praktek sendiri di rumah anda yang menjadi tempat singgah tikus. Untuk memperoleh suara jangkrik pengusir tikus ada dua cara, yang pertama anda harus memelihara jangkrik jantan yang sudah dewasa dan mampu mengeluarkan bunyi. Cara ini terbilang cukup ribet, karena anda harus memberi makan jangkrik tersebut, menempatkannya ditempat khusus dan meletakkannya disekitar lokasi tikus berlalu lalang. 
Cara kedua yaitu download suara jangkrik pengusir tikus. Suara tersebut dapat anda simpan di memori handphone, dan diperdengarkan sepanjang malam disekitar tempat tikus bermain-main seperti di dapur dan kolong rumah.
Banyak suara jangkrik pengusir tikus yang dapat anda download di internet, 

salah satunya dapat anda download disini :

Untuk menggunakan suara jangkrik pengusir tikus tsb, Anda cukup memutarnya, sangat praktis bukan? Bahkan konon suara jangkrik ini dapat digunakan untuk melatih suara burung murai agar berkicau merdu loh.

Demikian ulasan tentang suara jangkrik pengusir tikus, serta link download suara jangkrik pengusir tikus. Mudah-mudahan bermanfaat bagi anda semua. Terimakasih.



1 comment for "Suara Jangkrik Pengusir Tikus?? Mitos atau Fakta?? "

njie182 28 July 2019 at 19:43 Delete Comment
Nice info banget, Salam Semua Info